Centang Biru Akun TikTok Atta Halilintar Lenyap usai Beri Dukungan untuk Palestina

Sabtu, 21 Oktober 2023 - 19:00 WIB
loading...
Centang Biru Akun TikTok...
Centang biru akun TikTok Atta Halilintar dikabarkan lenyap usai memberikan dukungan untuk Palestina. Atta sering menunjukkan kepeduliannya terhadap Palestina. Foto/Instagram Atta Halilintar
A A A
JAKARTA - Centang biru akun TikTok Atta Halilintar dikabarkan lenyap usai memberikan dukungan untuk Palestina. Atta memang selama ini cukup sering menunjukkan kepeduliannya terhadap Palestina yang sedang berperang dengan Israel.

Dukungan tersebut diberikan Atta melalui unggahan di media sosial pribadinya, mulai dari Instagram, YouTube, hingga TikTok . Terbaru, suami Aurel Hermansyah tersebut memberikan dukungan untuk Palestina melalui akun TikTok.

Dalam unggahan yang dibagikan, sulung Gen Halilintar ini mengajak sang putri, Ameena Hanna Nur Atta memakai filter masker bendera Palestina. Di mana terdapat tulisan "Free Palestine".

Centang Biru Akun TikTok Atta Halilintar Lenyap usai Beri Dukungan untuk Palestina

Foto/TikTok Atta Halilintar





Melalui ungahan itu juga, Atta mengajak pengikutnya di TikTok untuk mendoakan Palestina. "Doa buat Palestine," tulis Atta dikutip Sabtu (21/10/2023).

Namun, netizen justru dibuat salah fokus dengan centang biru yang hilang dari akun TikTok Youtuber 28 tahun tersebut. Banyak yang menduga jika hilangnya centang biru ini usai membuat konten yang mendukung Palestina.

"Kemarin ada centang birunya, demi Palestina papata kehilangan centang biru. Masya Allah sekali," tulis netizen.



"Bang Atta rela centang biru hilang demi bela Palestina. Masya Allah," komentar netizen.

Di sisi lain, beberapa netizen lainnya mengira bahwa centang biru TikTok kakak Thariq Halilintar ini hilang karena mengganti nama akunnya.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1960 seconds (0.1#10.140)